AKMI (Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia)

Kementerian Agama menunjuk MTs Ummi Kalsum sebagai salah satu sekolah pelaksana AKMI di Kota Gunungsitoli Tahun 2024, sebagai pelaksana perdana AKMI di tingkat Madrasah Tsanawiyah, MTs Ummi Kalsum selalu siap melaksanakan tugas yang diamanatkan. AKMI ini berperan mengukur kemampuan siswa dalam literasi membaca, numerasi, sains, dan sosial budaya dan membantu guru dalam memperbaiki pembelajaran di kelas. AKMI berbeda dengan ANBK (Asesmen Nasional Berbasis Komputer) yang diselenggarakan oleh Kemdikbud Ristek. AKMI yang dilakukan pada siswa madrasah sebagai metode penilaian yang komprehensif untuk mendiagnosis kelebihan dan kelemahan siswa pada literasi membaca, literasi numerasi, literasi sains dan literasi sosial budaya termasuk survei karakter dan AKMI memiliki tindak lanjut untuk pelatihan guru agar dapat menerapkan literasi dalam setiap pembelajaran yang dilakukan guru tersebut.

Kompetisi Sains Madrasah Tahun 2024

Sebanyak 6 orang Siswa MTs Ummi Kalsum mengikuti Kompetisi Sains Madrasah Tahun 2024, yang dilakasanakan pada tanggal 2 Juli 2024 di MAN Gunungsitoli, adapun cabang Lomba yang diperlombangan untuk Individu (Matematika Terintegrasi, Ilmu Pengetahuan Alam Terintergrasi, Ilmu Pengetahuan Sosial Terintegrasi) dan untuk Beregu (Group Melati MTs Ummi Kalsum). untuk setiap cabang lomba individu diikuti 1 utusan dari setiap Madrasah Tsanawiyah se-Kota Gunungsitoli. dan dari cabang lomba beregu di ikuti 1 Group setiap Madrasah Tsanawiyah se-Kota Gunungsitoli, dengan usaha dan belajar akhirnya MTs Ummi Kalsum memperoleh hasil

  1. Juara 1 Ilmu Pengetahuan Alam Terpadu atas nama Nikmal Nadia Harefa siap di utus ketingkat Provinsi Sumatera Utara
  2. Juara 3 Ilmu Pengetahuan Sosial atan nama Naila Quisha.
  3. Juara 2 Beregu (Regu Melati) atas nama Azkia IdaWahyuni, Faiza Rafiqo Madaniah Zega, Naila Nur Adzkia

Akhirnya seperti biasa MTs Ummi Kalsum kembali menorek prestasi di ajang Kompetisi Sains Madrasah Tahun 2024.

Kompetisi Sains Madrasah 2023

Kompetisi Sains Madrasah kembali di Gelar untuk kesekian kalinya di tahun 2023, ajang yang menjadi rutinitas tahunan menjadi motivasi bagi anak – anak madrasah untuk mengasah dan menguji kemampuan Kognitif dan Psikomotorik, demikian tahun ini MTs Ummi Kalsum kembali mengikuti ajang dimaksud, dengan usaha yang seadanya MTs Ummi Kalsum kembali meraih kejuaraan sebagai berikut..

  1. Cabang Lomba IPA Terintegrasi meraih Juara 2 atas nama Luthfiatunnisa
  2. Cabang Lomba IPS Terintegrasi meraih Juara 3 atas nama Gusmaidar Gea
  3. Cabang Lomba Matematika Terintegrasi meraih Juara 4 atas nama Artika Sari Aceh

MTS Ummi Kalsum di Kompetisi Sains Madrasah 2022.

Halo, Sobat Madrasah! Beberapa waktu lalu perhelatan Kompetisi Sains Madrasah (KSM) kembali di gelar, di Kota Gunungsitoli, dan menghasilkan juara juara untuk tahun 2022, untuk ke beberapa kalinya dari tahun 2013 sampai sekarang MTs Ummi Kalsum turut berpartisipasi dalam kegiatan ini dan selalu keluar sebagai juara 1, sama seperti tahun sebelumnya MTs Ummi Kalsum kembali membabat Juara 1 dari 2 Cabang Lomba, yaitu Bidang IPA terintergrasi dan IPS Terintergrasi.

Rahmad Mulyadin Tanjung, M.Pd (Kepala MTs Ummi Kalsum) bangga terhadap siswa siswa MTs Ummi kalsum yang selalu menampilkan yang terbaik dan mengharumkan nama MTs Ummi Kalsum di Kancah perhelatan KSM tersebut.

Nah, Sobat Madrasah penasaran tidak siapa saja yang berhasil menjuarai KSM jenjang MTS di tahun ini?

CABANG LOMBAJUARA 1JUARA 2JUARA 3
ILMU PENGETAHUAN ALAMSALBIAH TEL (MTS UMMI KALSUM)HABIBI RIZKIANSYAH GULO (MTS ASHABUL KAHFI )CANTIKA PUTRI MENDROFA (MTS NU GUNUNGSITOLI)
ILMU PENGETAHUAN SOSIALFIFID AMELSA (MTS UMMI KALSUM)DAFFA GHIFARI RAKHA (MTS N GUNUNGSITOLI)INTAN PURNAMA GEA (MTS UMMI KALSUM)
MATEMATIKAMUHAMMAD SATRIA ABIMANYU ( MTS NU GUNUNGSITOLI ) FARAH SALSABILA TANJUNG (MTS ASHABUL KAHFI )NAILASYAH PUTRI DAELI (MTS N GUNUNGSITOLI)

Kompetis Sains Madrasah Tahun 2021

MTs Swasta Ummi Kalsum,kembali meraih Juara dalam ajang tahunan bergengsi antara Madrasah Se-Indonesia, Kompetisi Sains Madrasah (KSM) yang di gelar oleh Kementerian Agama Kota Gunungsitoli untuk tingkat Kabupaten/Kota menghasilkan juara juara terbaik diantaranya MTs Ummi Kalsum meraih 3 kejuaraaan sekaligus dari 3 cabang lomba yang di pertandingkaan, yaitu, Juara 1 IPA Terintegrasi, Juara 1 IPS Terintegrasi dan Juara 3 Matematika Terintegrasi, insya allah 3 pemenang akan lanjut mengikuti lomba KSM ke Tingkat Propinsi.

Kepala MTs. UK, Intan (Juara 1 IPS), Nurul Azkia(Juaran 1 IPA), Bebi Zelia(Juara 3 MTK), Ka.KanKemenag Kota Gunungsitoli

PENERIMAAN SANTRIWATI BARU PONDOK PESANTREN PUTRI UMMI KALSUM TAHUN PELAJARAN 2021/2022

JADWAL, PERSYARATAN, DAN TATA CARA PENDAFTARAN PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU MTs/MA.UMMI KALSUM TAHUN PELAJARAN 2021/2022

Jadwal Pendaftaran Siswa Baru MTs.Ummi Kalsum Gunungsitoli:

  1. Link Form Pendaftaran pada website mulai aktif tanggal 5 Mei sd 10 Juli 2021.
  2. Pengumuman kelulusan administrasi  tanggal 10 Juli 2021
  3. Pendaftaran harus online, atau manual Madrasah

Persyaratan saat pendaftaran  Ulang:

  1. Mengisi Form pendaftaran secara online/ Mengisi form pendaftaran manual.
  2. Mengisi Surat Pernyataan diatas Materai 6000
  3. Fotocopy Akte Kelahiran 2 Lembar
  4. Fotocopy Kartu Keluarga 2 Lembar
  5. Fotocopy KTP Orang Tua/ Wali ( Ayah/Ibu) masing – masing 1 lembar
  6. Pas Foto 3×4 dan 2 x 3 masing – masing sebanyak 2 lembar (latar merah dengan menggunakan pakaian seragam berjilbab)
  7. Fotocopy Kartu BPJS,KPS,PKH, KIP, KIS, PIP (jika Mempunyai)
  8. Print Out / Fotocopy NISN (Nomer Induk Sekolah Nasional) dari asal SD/MI (Jika ada).
  9. Map Tulang transparan 2 buah

Catatan : Pastikan semua berkas lengkap dan urut sesuai urutan di atas dalam 2 map (map Merah untuk Tsanawiyah dan map kuning untuk Aliyah)   sebelum di serahkan di MTs/MA Pondok Pesantren Putri Ummi Kalsum terakhir pada tanggal 10 – 13 Juli 2021 Pukul 08.00 s/d 15.00.Gunungsitoli, 28 April 2021

UNTUK PENDAFTARAN KLIK TULISAN DIBAWAH INI SESUAI TINGKATNYA

Tahun Pelajaran 2020/2021, Madrasah Gunakan Kurikulum PAI Baru

Jakarta (Pendis)- Madrasah akan memulai tahun pelajaran 2020/2021 mulai 13 Juli mendatang. Direktur Kurikulum, Sarana, Kelembagaan, dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah A Umar mengatakan bahwa Madrasah, baik Ibtidaiyah (MI), Tsanawiyah (MTs), maupun Aliyah (MA), akan menggunakan kurikulum baru untuk Pendidikan Agama Islam dan Bahasa Arab.

“Mulai tahun pelajaran 2020/2021, pembelajaran di MI, MTs, dan MA akan menggunakan kurikulum baru untuk Pendidikan Agama Islam dan Bahasa Arab,” terang Umar di Jakarta, Jumat (10/07).

Menurut Umar, Kemenag telah menerbitkan KMA No 183 tahun 2019 tentang Kurikulum Pendidikan Agama Islam dan Bahasa Arab di Madrasah. Selain itu, diterbitkan juga KMA 184 tahun 2019 tentang Pedoman Implementasi Kurikulum pada Madrasah. Kedua KMA ini akan diberlakukan secara serentak pada semua tingkatan kelas pada tahun pelajaran 2020/2021.

“KMA 183 tahun 2019 ini akan menggantikan KMA 165 tahun 2014 tentang Kurikulum 2013 Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Bahasa Arab pada Madrasah,” ujar Umar.

“Sehubungan itu, mulai tahun ajaran ini KMA 165 tahun 2014 tidak berlaku lagi,” lanjutnya.

Meski demikian, mata pelajaran dalam Pembelajaran PAI dan Bahasa Arab pada KMA 183 Tahun 2019 sama dengan KMA 165 Tahun 2014.  Mata Pelajaran itu mencakup Quran Hadist, Akidah Akhlak, Fikih, Sejarah Kebudayaan Islam (SKI), dan Bahasa Arab. “Jadi beda KMA 183 dan 165 lebih pada adanya perbaikan substansi materi pelajaran karena disesuaikan dengan perkembangan kehidupan abad 21,” jelas Umar.

“Kemenag juga sudah menyiapkan materi pembelajaran PAI dan Bahasa Arab yang baru ini sehingga baik guru dan peserta didik tidak perlu untuk membelinya. Buku-buku tersebut bisa diakses dalam website e-learning madrasah,”  tandasnya.(Humas)